Fokus
FOKUS
Visi
Memperkuat Kapasitas dan Kerjasama Laboratorium Multisektor
Misi
Dukungan
Meningkatkan kapasitas laboratorium kesehatan
Kolaborasi
Mendorong terbentuknya sistem kerjasama terintegrasi antar laboratorium kesehatan
Advocacy
Mendorong tersusun dan terlaksananya kebijakan jejaring laboratorium multisektor, manajemen biorisiko, dan pemanfaatan bahan biologi
Tujuan
Jejaring Laboratorium
Pengembangan dan penguatan implementasi platform jejaring laboratorium kesehatan multisektor
Advokasi Kebijakan
Pengembangan dan dukungan implementasi kebijakan jejaring laboratorium multisektor
Biorisiko dan Biodefense
Pengembangan platform biorisiko dan biodefense
Ruang lingkup kerja dan program
Platform Jejaring Laboratorium Multisektor
Inisiatif untuk mendukung upaya dalam menghubungkan laboratorium kesehatan manusia dan hewan dalam rangka penguatan kapasitas identifikasi dan deteksi dini penyakit menular emerging (PIE), zoonosis, serta pengendalian spektrum biorisiko
Manajemen Biorisiko
Dukungan teknis untuk memperkuat implementasi sistem manajemen biorisiko laboratorium (SMBL) sesuai standar internasional dan nasional melalui pelatihan, bimbingan penilaian kapasitas SMBL, dan advokasi kebijakan nasional
Sistem Manajemen Mutu
Dukungan dalam memperkuat penerapan sistem manajemen mutu laboratorium berdasarkan kapasitas dan komponen jejaring laboratorium
Penelitian
Platform yang menghubungkan pakar di bidang laboratorium, peneliti, dan praktisi PIE, zoonosis, dan manajemen biorisiko dari berbagai sektor untuk melakukan diskusi, berbagi informasi, dan penelitian sebagai dasar pengembangan kebijakan nasional dimasa mendatang
Kolaborasi dan Kemitraan
Penerapan konsep sharing resources dalam berkolaborasi dengan semua pemangku kepentingan terkait termasuk pemerintah, universitas, sektor swasta, dan mitra internasional